6 Cara Menanam Tomat Dalam Pot Agar Tumbuh Subur, Cepat Berbuah dan Berbuah Lebat
6 Cara Menanam Tomat Dalam Pot Agar Tumbuh Subur, Cepat Berbuah dan Berbuah Lebat
Menanam Tomat Dalam Pot – Tomat merupakan jenis tanaman yang tergolong dalam golongan sayuran. Tomat termasuk jenis sayuran yang cukup banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Sayuran ini sering dimanfatkan menjadi berbagai macam masakan dan minuman, mulai dari jus, saus tomat, pelengkap garang asem hingga pelengkap berbagai masakan lainnya.
Selain itu, Sayuran yang identik dengan bentuknya yang bulat dan warnanya yang merah ini juga dikenal memiliki banyak kandungan vitamin A yang bagus untuk kesehatan mata dan memiliki khasiat yang bagus untuk merawat kulit wajah.
Untuk memulai menanam tomat, tidak perlu memiliki lahan yang luas. Saat ini, kalian bisa menanamnya di pekarangan rumah masing-masing dengan memanfaatkan polybag. Perawatannya juga tidaklah terlalu susah dan mudah untuk dilakukan. Selain dapat menjadi penghias untuk teras rumah, menanam tomat dalam polybag juga sangat menyenangkan saat merawat hingga memanen buahnya. Nah, bagi anda yang tertarik menanam tomat dalam pot. Berikut ini ada beberapa langkah-langkah mudah dalam menanam tomat dalam pot. Berikut Ulasannya
1.Pemilihan Benih Unggul
Tahapan pertama dalam menanam tomat dalam polybag adalah memilih benih tomat kualitas unggu. Dalam memilih benuh tomat usahakan memilih benih tomat yang tepat dan sesuai agar nantinya dapat tumbuh menjadi tanaman tomat yang sehat dan bisa menghasilkan tomat yang baik. Untuk mendapatkan benih tomat dapat membeli di toko pertanian terpercaya.
2.Penyemaian Benih
Proses penyemaian benih tomat bertujuan untuk mendapatkan tunas tomat yang berkualitas unggul. Adapun proses penyemaian benih tomat antara lain :
- Rendam benih tomat dalam air hangat selama 3-6 jam.
- Benih tomat yang dipilih adalah benih yang tenggelam atau tidak mengapung selama direndam.
- Siapkan media semai dengan campuran antara tanah, sekam dan pupuk kandang dengan perbandingan 1:1:1
- Buat lubang di dalam media semai dengan mengguanakn jari dengan kedalaman kurang lebih 2 sampai 3 cm.
- Masukan bibit tomat kedalam lubang, dan tutup kembali dengan tanah.
- Lakukan penyiraman air setiap pagi dan sore hari.
Usahakan menempatkan media semai pada tempat yang teduh atau tempat yang tidak terkena sinar matahari dan hujan secara langsung. Siram media semai secara teratur agar tetap dalam kondisi lembab. Dengan demikian benih akan cepat tumbuh. Setelah 7 hari, biasanya sudah mulai tumbuh kecambah. Bibit tomat baru siap ditanam ketika usianya sudah mencapai 1 bulan.
3.Persiapan Media Tanam
Untuk bertanam tomat dalam polybag, anda bisa menggunaka polybag dengan ukuran sedang yakni ukuran 40×50 cm. Sedangkan untuk media tanam yang digunakan merupakan campuran dari tanah, sekan dan pupuk kandang atau pupuk kompos dengan perbandingan (1 : 1 : 1). Masukkan campuran tanah ke dalam polybag atau pot hingga hampir penuh. Letakkan polybag di tempat yang teduh yang tidak terkena cahaya matahari langsung, dan biarkan selama dua hari sebelum ditanami bibit tomat.
4.Penanaman Bibit
Bibit tomat yang telah berumur lebih dari 20 hari setelah semai sudah siap untuk dipindahkan ke media tanam polybag. Cara menanam tomat yang baik saat penanaman harus dilakukan dengan hati-hati dan perlahan agar kita tidak merusak akar dari bibit tomat tersebut. Pindahkan bibit kedalam pot atau polybag dengan akar yang masih untuh bersama tanah yang masih menempel dibibit tomat.
- Lakukan penyiraman terlebih dahulu pada media semai sebelum bibit tomat dicabut
- Cabut bibit tomat secara perlahan dan hati-hati agar tidak merusak akarnya
- Buat lubang tanam pada polybag menggunakan jari atau tongkat kayu kurang lebih sedalam 5-10 cm
- Masukkan bibit tomat yang sudah disemai ke dalam lubang tersebut. Usahakan tiap polybag hanya diisi dengan satu bibit tomat
- Lakukan penyiraman setelah bibit dimasukkan dalam lubang tanam. Sebaiknya proses penanaman dilakukan di sore hari agar tidak terlalu panas
5.Perawatan Bibit Tomat
Untuk perawatan tanaman tomat dalam polybag tergolong mudah karena sedikit kemungkinan akan terjangkit penyakit yang penyebarannya melalui akar. Yang penting tanaman tomat harus dijaga agar selalu tetap basah.
- Penyiraman : Setidaknya tanaman tomat harus disiram sekitar 2 kali sehari pada waktu pagi dan sore. Jangan pula terlalu basah untuk menghidari penyakit busuk akar.
- Penyiangan : Bersihkan juga dari gulma dan tanaman liar secara berkala dan juga cabut tanaman yang mati atau layu.
- Pemupukan : Pupuk tanaman setelah satu minggu dengan kompos sebanyak satu genggam untuk setiap polybag. Lakukan penambahan pupuk kompos setiap bulan, atau bila terlihat tanaman kurang subur. Bila tanaman akan berbuah bisa ditambahkan pupuk buah atau pupuk organik cair.
- Hama & Penyakit : Hama dan peyakit tanaman tomat lumayan banyak. Bila terlihat ada serangan hama, ambil hama tersebut secara manual. Buang daun atau batang yang rusak terkena hama. Penyemprotan hendaknya dilakukan apabila benar-benar diperlukan. Agar lebih aman untuk kesehatan dan lingkungan gunakan pestisida organik yang lebih alami.
Adapun Perawatan lain yang diperlukan dalam bertanam tomat dalam pot adalah pemangkasan tunas dan pemberian ajir sebagai penopang tanaman.
6.Masa Panen
Masa panen tomat terbilang cukup cepat, tanaman tomat sudah dapat dipanen perdana setelah berumur 3 bulan setelah tanam. Ciri tomat siap dipanen adalah perubahan warnanya yang awalnya hijau menjadi agak kekuning-kuningan. Buah tomat tidak matang secara serentak. Sebaiknya Pemetikan buah tomat dilakukan pada buah yang telah matang saja. Lakukan pemetikan setiap 2-3 hari sekali, jangan terlalu rapat untuk menghindari kerusakan tanaman. Waktu pemetikan yang paling baik pagi dan sore hari, ketika sinar matahari tidak terlalu terik.
Menanam tomat dalam polybag menjadi lebih efektif karena mudah perawatannya serta tidak memerlukan lahan yang luas dan tidak menyita banyak waktu untuk perawatannya. Semoga bermanfaat.
Tags: bibit tomat unggul, budidaya tomat, budidaya tomat dalam pot, cara menanam tomat dalam pot, cara tanam tomat, cara tanam tomat dalam pot, cara tomat berbuah lebat, cara tomat cepat berbuah, jual bibit tomat, menanam tomat, menanam tomat dalam pot, panen tomat, pemupukan tomat, perawatan tomat, perawatan tomat dalam pot, sayuran tomat, tomat, tomat dalam pot
6 Cara Menanam Tomat Dalam Pot Agar Tumbuh Subur, Cepat Berbuah dan Berbuah Lebat
6 Jenis Tanaman Nilai Jual Tinggi, Cocok dibudidayakan dan Memiliki Prospek Manjanjikan
Diposting oleh Rawabibit296 Jenis Tanaman Nilai Jual Tinggi, Cocok dibudidayakan dan Memiliki Prospek Manjanjikan Tanaman Nilai Jual Tinggi – Saat ini peluang usaha dibidang pertanian sudah semakin bersinar. Pasalnya, hasil pertanian menjadi salah satu komoditi pasar yang tidak ada hentinya. Sehingga boleh dikatakan usaha pertanian kini sangat menguntungkan dan sangat menjanjikan di masa depan. Usaha pertanian tak hanya…
Selengkapnya6 Jenis Teknik Perbanyakan Vegetatif Pada Tanaman Untuk Menghasilkan Bibit Yang Berkualitas Unggul
Diposting oleh Rawabibit296 Jenis Teknik Perbanyakan Vegetatif Pada Tanaman Untuk Menghasilkan Bibit Yang Berkualitas Unggul Jenis Teknik Perbanyakan Vegetatif – Dalam dunia pertanian, untuk mendapatkan bibit yang berkualitas unggul kita telah mengenal teknik perbanyakan generatif dan perbanyakan vegetatif. Teknik perbanyakan generatif sendiri merupakan salah satu usaha perbanyakan tanaman yang melalui proses perkawinan antara dua tanaman induk melalui…
Selengkapnya6 Cara Menanam Tomat Dalam Pot Agar Tumbuh Subur, Cepat Berbuah dan Berbuah Lebat
Diposting oleh Rawabibit296 Cara Menanam Tomat Dalam Pot Agar Tumbuh Subur, Cepat Berbuah dan Berbuah Lebat Menanam Tomat Dalam Pot – Tomat merupakan jenis tanaman yang tergolong dalam golongan sayuran. Tomat termasuk jenis sayuran yang cukup banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Sayuran ini sering dimanfatkan menjadi berbagai macam masakan dan minuman, mulai dari jus, saus tomat, pelengkap garang…
Selengkapnya6 Cara Merawat Anggrek Dendrobium Keriting Agar Tumbuh Optimal dan Cepat Berbunga
Diposting oleh Rawabibit296 Cara Merawat Anggrek Dendrobium Keriting Agar Tumbuh Optimal dan Cepat Berbunga Cara Merawat Anggrek Dendrobium Keriting – Anggrek dendrobium keriting merupakan spesies dendrobium asli Australia, Papua New Guinea, dan Indonesia. Anggrek dendrobium keriting dikenal memiliki ciri yakni mempunyai dua warna yang berbeda yang mana mendominasi mahkota bunga. Anggrek dendrobium keriting sering disebut Dendrobium discolor…
Selengkapnya5 Teknik Sambung Sisip Tanaman Buah Agar Mampu Menghasilkan Bibit Yang Berkualitas Unggul dan Cepat Berbuah
Diposting oleh Rawabibit295 Teknik Sambung Sisip Tanaman Buah Agar Mampu Menghasilkan Bibit Yang Berkualitas Unggul dan Cepat Berbuah Teknik Sambung Sisip – Ada beberapa cara yang dapat dilakukan agar petani bisa mendapatkan bibit unggul yaitu dengan pembibitan dan perbanyakan vegetatif seperti teknik cangkok, sambung dan okulasi. Jika selama ini pembibitan hanya mengandalkan biji maka pembibitan vegetatif adalah…
Selengkapnya5 Tanda Anggrek Tidak Sehat Yang Perlu Anda Waspadai dan Cara Mengatasinya
Diposting oleh Rawabibit295 Tanda Anggrek Tidak Sehat Yang Perlu Anda Waspadai dan Cara Mengatasinya Tanda Anggrek Tidak Sehat – Bunga anggrek memang tidak memerlukan perhatian khusus. Akan tetapi, begitu tanaman anggrek kesayangan anda terserang penyakit atau keadaan buruk yang lain, maka dalam waktu yang singkat, tanaman anggrek kamu akan layu dan mati. Untuk mengantisipasi tanaman anggrek tidak…
SelengkapnyaBibit Miracle Fruit
Bibit Miracle Fruit – Bibit Buah Unggul Dari Afrika Barat Yang Cepat Berbuah Dengan Bentuk Mirip Belinjo dan Memiliki Kemampuan Merubah Rasa Miracle Fruit atau yang disebut juga dengan buah ajaib adalah buah unik yang berasal dari Ghana, Afrika Barat. Keunikan dari buah ini adalah kemampuannya yang dapat merubah rasa buah lain yang tadinya masam…
Rp 85.000 Rp 125.0005 Jenis Anggrek Mini Terbaik Dengan Tampilan Cantik dan Cocok Untuk Di Tanam Dalam Rumah
5 Jenis Anggrek Mini Terbaik Dengan Tampilan Cantik dan Cocok Untuk Di Tanam Dalam Rumah Jenis Anggrek Mini Terbaik – Anggrek mini adalah anggrek dengan ukuran yang jauh lebih kecil daripada varietas anggrek lainnya. Ukuran bunga dan batangnya biasanya tidak lebih dari 15 sentimeter, membuatnya sangat cocok untuk ditanam dalam pot kecil atau bahkan di…
*Harga Hubungi CS5 Kelebihan Durian Musang King yang Terkenal Punya Citarasa Juara dan Nilai Jual Tinggi
5 Kelebihan Durian Musang King yang Terkenal Punya Citarasa Juara dan Nilai Jual Tinggi Kelebihan Durian Musang king – Durian musang king merupakan salah satu jenis durian yang sudah tidak asing lagi bagi pecinta buah durian. Durian musang king merupakan, salah satu jenis durian yang terkenal di Malaysia. Kelebihan durian musang king yang paling menonjol…
*Harga Hubungi CSBibit Kelengkeng Puangphet
Bibit Kelengkeng Puangphet – Bibit Tanaman Kelengkeng Unggul Cepat Berbuah Dengan Tingkat Produktivitas Tinggi dan Cocok Untuk Budidaya Komersial Bibit Kelengkeng Puangphet – Kelengkeng puangphet?, nama yang masih terdengar asing bagi sebagian pecinta buah kelengkeng. benar saja, Kelengkeng yang satu ini memang masih tergolong varietas baru dan belum begitu populer dan masih kalah populer dengan…
Rp 125.000 Rp 155.000Bibit Jeruk Lemon Cui
Bibit Jeruk Lemon Cui – Bibit Tanaman Jeruk Unggul Cepat Berbuah Dengan ukuran Mungil, Memiliki Rasa yang Manis Menyegarkan dan Cocok Untuk Tabulampot Bibit Jeruk Lemon Cui – Buah jeruk yang satu ini sangat identik dgn perayaan hari raya Imlek. Jeruk Lemon cui sering di jadikan juga sebagai hidangan terhadap perayaan hari raya imlek. Karakteristik…
Rp 65.000 Rp 85.000Bibit Anggur Harold
Bibit Anggur Harold – Bibit Tanaman Anggur Import Cepat Berbuah Dengan Citarasa Manis, Memiliki Fase Pematangan Singkat dan Cocok Tabulampot Bibit Anggur Harold – Anggur Harold merupakan salah satu jenis anggur import yang cukup populer dan sudah banyak dibudidayakan di Indonesia. Anggur harold sudah terbukti mampu tumbuh dan berbuah dengan baik pada iklim Indonesia. Selain…
Rp 125.000 Rp 155.000
Belum ada komentar, jadilah yang pertama memberikan komentar.