- 5 Cara Mudah Budidaya Nangka Agar Tumbuh Optimal d
- 6 Kelebihan Anggur Banana Dengan Warna Hijau Canti
- Bibit Jeruk Lemon Cui
- Durian Montong, Rajanya Buah Durian Dari Negara Th
- Bibit Jambu Biji Kristal
- 6 Manfaat Alpukat Yellow Vietnam, Ternyata Mampu M
- 8 Kelebihan Anggur Jupiter Dengan Citarasa Manis,
- 8 Kelebihan Alpukat Pluwang, Ukuran Jumbo, Cepat B
Bibit Durian Terbaik Cepat Berbuah
Rp 65.000 Rp 95.000Stok | Tersedia |
Kategori | Bibit Durian |
Bibit Durian Terbaik Cepat Berbuah
Bibit Durian Terbaik Cepat Berbuah Dengan Kualitas Unggul, Durian Musang king / Duri Hitam / Montong / Bawor / D 24 Dengan Kualitas Unggul dan Harga Murah
Bibit Durian Terbaik – Buah Durian? mendengar buah yang satu ini pasti langsung terbayang akan citarasa dan aromanya yang sangat khas. gak heran jika buah yang satu ini dijuluki sebagai si raja buah. Buah yang identik dengan kulit berduri ini mempunyai keistimewaan dagingnya yang lembek, legit dengan citarasa manis hingga ada sedikit pahit.
Buah durian memiliki banyak sekali penggemar, tetapi banyak juga yang membencinya. Baunya yang cukup menyengat dan rasanya yang sulit hilang dari tenggorokan membuat tidak sedikit orang membenci buah durian ini. Buah durian ini dapat dinikmati secara langsung saat sudah matang. Selain itu, pemanfaatan buah durian ini dapat juga dijadikan sebagai jus, es cream, Pancake durian, dan olahan makanan lainnya.
Budidaya durian menjadi salah satu investasi yang sangat menguntungkan. Hal ini bukan tanpa alasan, pasalnya permintaan terhadap buat durian ini semakin tinggi setiap tahunnya. Di tambah lagi, Buah durian memiliki harga jual yang tergolong tinggi dan cukup stabil. maka tidak heran jika banyak petani yang mulai melirik durian untuk dibudidayakan sebagai salah satu peluang usaha.
Di pasaran sendiri ada beberapa jenis durian yang cukup familiar diantaranya : durian musangking, durian montong, durian ochee, durian bawor, durian matahari, durian D24, durian merah, durian pelangi, durian menoreh dan jenis durian lokal lainnya.
Nah, Bagi anda yang tertarik untuk bertanam dan ingin membudidayakan durian sebagai hobii atau untuk investasi jangka panjang, Kami akan paparkan jenis-jenis durian yang recomended untuk ditanam, cara budidaya durian dan manfaat buah durian untuk kesehatan tubuh manusia. Berikut penjelasannya
1. Durian Musang King
Durian musang king merupakan jenis durian unggulan yang berasal seputaran kepulauan riau dan tanah malaka. saat ini durian musangking menjadi primadona pecinta buah durian baik dalam maupun luar negeri. Durian musangking memiliki kestimewaan daging buahnya berwarna kuning layaknya warna kunyit.
Daging buahnya tebal, bertekstur lembut dengan sedikit lebih kering. Buah durian musangking memiliki rasa yang manis, legit dengan aroma khas yang harum.
Tanaman durian musang king dapat tumbuh dengan baik pada dataran rendah hingga dataran tinggi dengan ketinggian ideal antara 400 hingga 600 m di atas permukaan laut. Panen buah durian musang king dapat mulai dinikmati saat pohon durian sudah berumur 4-5 tahun sejak penanaman (hasil okulasi/cangkok). Buah durian musangking mempunyai ukuran yang tidak terlalu besar, satu bobotnya rata-rata mempunyai berat 2-3 kg/buah.
2. Durian Bawor
Durian bawor adalah jenis durian lokal unggulan yang berasal dari Banyumas, Jawa Tengah, Indonesia. Durian bawor ini memiliki kemiripan dengan durian montong yakni ukuran buahnya yang super besar. Bobot satu buah durian bawor bisa mencapai berat 7-8 kg/buah.
Durian bawor memiliki keistimewaan dengan daging buahnya yang tebal, berwarna kuning jingga orange dan mempunyai biji yang kecil atau gepeng. Buah durian bawor memiliki rasa yang manis legit yang pasti membuat orang ketagihan.
Bibit durian bawor dapat tumbuh dengan baik pada daerah di dataran rendah hingga ketinggian sampai 600 mdpl. Keunggulan durian bawor lainnya adalah memiliki sifat genjah atau mudah berbuah panen buah durian bawor dapat dimuali saat tanaman sudah berumur 3-4 tahun setelah tanam. Selain itu, Dalam satu tahun durian bawor dapat dipanen 2-3 kali panen lho.
3. Durian Duri Hitam
Durian duri hitam adalah varian dari durian musang king namun memiliki beberapa keunggulan jika dibandingkan dengan durian musangking. Durian yang memiliki nama lain durian ochee ini terkenal dengan citarasanya yang nikmat yakni kombinasi antara rasa gurih, hangat dan lembut serta rasa manis yang bercampur degan rasa pahit membuat durian ochee ini begitu nikmat saat masuk ke mulut.
Durian ochee mempunyai daging buah yang lengket saat dipegang Namun memiliki rasa yang sangat legit saat di nikmati.
Bibit durian duri hitam dapat tumbuh dengan optimal pada daerah di dataran rendah dengan ketinggian ideal antara 400 hingga 600 m di atas permukaan laut.
Keunggulan lainnya adalah durian ochee termasuk jenis durian genjah, tanaman durian duri hitam akan berbuah pada umur 3-4 tahun. Tanaman durian duri hitam juga terkenal akan tingkat produktifitasnya yang tinggi, Semakin banyak bunga yang dihasilkan maka akan semakin banyak pula buahnya.
4. Durian Montong
Durian montong adalah jenis durian unggulan yang berasal dari Thailand. Durian montong ini terlihat menonjol dengan ukuran buahnya yang besar, bobot buah durian montong rata-rata mencapai berat 6-7 kg/buah.
Durian montong terkenal dengan daging buahnya yang super tebal berwarna putih kekuningan. Buah durian montong mempunyai rasa yang manis tetapi sedikit kurang legit dengan aroma yang kuat dan menyengat.
Tanaman durian montong banyak dikebunkan karen mempunyai produktivitas yang tinggi dan bersifat genjah.Tanaman durian montong sudah dapat dipanen saat tanaman sudah berumur 4-5 tahun setelah penanaman.
5. Durian D24
Durian D24 termasuk jenis durian unggulan yang memiliki keistimewaan daging buahnya dengan rasa yang khas dan nikmat yang tidak kalah dengan jenis durian lainnya. Durian yang memiliki nama lain durian agung atau durian sultan mempunyai Daging buahnya tebal, berbentuk bulat, berwarna kuning dengan tekstur kering dan rasanya manis, legit.
Durian D24 mempunyai ukuran buah yang tidak terlalu besar sehingga kita bisa menikmati buah durian ini hingga tuntas sendirian.
Bibit durian D24 dapat tumbuh dengan optimal di daerah dataran rendah dengan ketinggian antara 400 hingga 600 m dpl. Panen buah durian D24 dapat dimulai saat tanaman durian D24 sudah berumur 4 – 5 tahun sejak penanaman.
Cara Bertanam Durian Agar Cepat Berbuah
Dalam bertanam atau berkebun durian terbilang susah-susah gampang. dibilang susah, jika anda tidak mempunyai pengetahuan yang cukup dalam berkebun tanaman durian. Bertanam durian menjadi sangat mudah, jika anda sudah mengatahui tips dan trik dalam bertanam dan membuahkan tanaman durian ini.
Nah, bagi anda yang tertarik berkebun durian, ada beberapa tahapan yang perlu diperhatikan. Secara umum panduan budidaya tanaman durian sebagai berikut: 1). Pemilihan Bibit, 2). Persiapan Lahan, 3). Pembuatan Lubang tanam, 4). Tahap Penanaman, 5) .Tahap Perawatan. 6). Tahap Panen.
Agar lebih mudah memahaminya, berikut ini adalah panduan dalam budidaya tanaman durian agar cepat berbuah :
1. Pemilihan Bibit Durian
Pilihlan bibit durian berkualitas unggul yakni bibit yang sehat, rimbun, berbatang kuat, dan memiliki cabang yang kokoh, dan hindarilah bibit yang terkena penyakit, cacat, atau tidak normal karena hasilnya akan kurang maksimal.
2. Persiapan Lahan
Untuk berkebun durian agar mengahasilkan buah yang berkualitas harus memilih lahan yang dengan kandungan unsur hara yang tinggi. Pilihlah lahan yang cocok dan mendapatkan sinar matahari yang cukup untuk pertumbuhan tanaman durian.
Jarak tanam ideal untuk berkebun durian adalah 8 x 8 m atau 10 x 10 m. Hal ini bertujuan agar tanaman tidak berebut nutrisi antara satu dengan yang lainnya. Kemudian buatlah lubang tanam berukuran 50 x 50 x 50 cm. Kemudian, diamkan lubang tersebut selama kurang lebih 1 minggu supaya gas racun yang terdapat di tanah bisa memuai dan hilang oleh sinar matahari dan kemudian bisa terbawa oleh angin.
Anda dapat menambahkan pupuk organik agar tanah yang mempunyai kandungan unsur hara yang memadai pada lahan tanam sebelum ditanami durian.
3. Tahap Penanaman
- Waktu yang tepat dalam menanam durian adalah awal musim penghujan, hal ini bertujuan agar durian mendapatkan suplai air yang cukup dan bisa tumbuh kembang dengan baik dan maksimal.
- Masukkan bibit durian ke dalam lubang tanam yang sudah didiamkan dalam posisi tegak
- Tutup kembali dengan tanah hingga mencapai batas pangkal bibit durian.
- Setelah bibit durian selesai ditanam, selanjutnya adalah menyirami tanaman durian tersebut dengan air secukupnya untuk memenuhi kebutuhan akan air.
4. Tahap Penyiraman
Penyiraman perlu dilakukan secara rutin, terutama pada tanaman durian berusia 0 – 1 tahun, masa adaptasi ini adalah masa yang paling kritis bila terjadi kekurangan air. Karena kekurangan air untuk tanaman durian yang masih dalam proses pertumbuhan awal dapat menyebabkan kekeringan.
5. Tahap Pemangkasan
Pemangkasan juga harus diperhatikan, sebaiknya bersihkan gulma ataupun rumput liar yang menutup akar mayang tanaman di atas tanah secara berkala. Hal ini bertujuan agar nutrisi dan unsur hara tidak diserap oleh gulma dan rumpu liar.
6. Tahap Pemupukan
Pemupukan adalah hal yang paling penting yang harus dilakukan agar tanaman durian memperoleh hasil yang optimal. Sebaiknya Ppemupukan dilakukan secara teratur dan berkesinambungan. Pemupukan juga harus sesuai deng dosis dan umur tanaman. Pemilihan jenis pupuk dan dosis yang tepat sangat mempengaruhi hasil panen. Penggunaan pupuk dapat menggunakan pupuk kandang dan dibantu dengan pupuk anorganik.
7. Tahap Panen
Masa panen tanaman durian bervariasi tergantung jenisnya, sebagai informasi untuk jenis durian unggulan, masa panen buah durian akan dapat dimulai saat tanaman durian sudah berumur 4-5 tahun. Adapun buah durian dapat dipanen dalam bentuk yang bervariasi. semuanya tergantung dari jenis buah duriannya.
Berikut ini adalah ciri-ciri umum buah durian yang sudah siap dipanen :
- Ujung duri pada buah durian memiliki warna kecoklatan
- Warna garis diantara duri-duri durian semakin jelas dan kontras
- Ruas tangkai pada durian tersebut semakin membesar
- Memunculkan bau yang khas layaknya aroma durian
- Apabila buah tersebut dipukul, maka akan terdengar bunyi menggema
Manfaat Buah Durian
Buah durian dijuluki sebagai si raja buah. Yups, buah durian memiliki keistimewaan dengan memiliki rasa yang manis legit. Selain itu, Buah durian ini juga memiliki aroma keharuman yang khas, tak heran jika banyak yang mencintainya.
Selain memiliki rasa yang manis legit, nyatanya buah durian juga mengandung berbagai vitamin dan mineral. Buah yang mendapat julukan The King of Fruit memiliki kandungan gizi yang cukup lengkap antara lain : karbohidrat, protein, lemak tak jenuh, vitamin B,C, magnesium, fosfor, kalium, thiamin, polyfenhol, antioksidan, omega 3 dan 6.
Berikut ini adalah beberapa manfaat buah durian bagi kesehatan tubuh manusia :
- Menyehatkan Kulit
buah durian memiliki nutrisi dan vitamin yang baik buat kesehatan kulit. Vitamin C yang terkandung di dalam buah durian cukup banyak sehingga sangat baik menutrisi kulit. - Menyehatkan Sistem Pencernaan
Durian kaya akan thiamin, vitamin B dan beberapa nutrisi lain yang baik buat sistem pencernaan. Durian juga mengandung nutrisi yang mampu meningkatkan nafsu makan. Konsumsi buah durian dengan porsi tepat, dapat membantu sistem pencernaan menjadi tetap sehat dan lambung bebas berbagai masalah kesehatan. - Menurunkan Risiko Depresi
Buah durian mengandung vitamin B6 cukup banyak di dalamnya. Karena kandungan vitamin B6 inilah, tidak mengherankan lagi jika buah durian bisa menurunkan risiko depresi dengan baik. - Menjaga Kesehatan Tulang
Buah durian kaya akan potasium. Potasium adalah nutrisi yang penting dibutuhkan tulang dan gigi agar selalu terjaga kesehatannya. Potasium juga sebagai nutrisi yang menguatkan tulang. - Mengatasi Masalah Migrain
Beberapa penelitian menyebutkan bahwa vitamin di dalam buah durian bermanfaat mengatasi masalah migrain. Dengan konsumsi buah durian dengan porsi tepat, penderita migrain secara perlahan bisa sembuh dengan sendirinya.
Keunggulan Bibit Durian Di Tempat Kami
RawaBibit.com menjual berbagai jenis bibit durian berkualitas unggul mulai dari durian musangking, duriang montong, durian bawor, durian duri hitam, durian matahari, durian menoreh kuning, durian bawor, durian pelangi, durian merah dan jenis durian lainnya.
Bibit tanaman buah durian yang jual memiliki beberapa keunggulan di antaranya adalah :
- Memiliki Kualitas Unggul
Bibit durian yang kami jual memiliki kualitas unggul dan terjamin. Hal ini telihat dari perawatan secara maksimal mulai dari pembibitan awal hingga siap dijual dengan dengan metode yang terbaik. - Bibit Keadaan Sehat
Bibit durian yang kami jual memiliki pohon yang tegak, berdaun rimbun, sehat tidak terserang hama dan penyakit sehingga sangat recommended untuk dipilih. Hal ini karena kami melakukan pemilihan bibit secara seksama untuk mendapatkan bibit yang terbaik. Anda tidak perlu khawatir mendapatkan pohon atau bibit yang cacat. - Bergaransi
Bibit durian yang kami jual memiliki garansi berasal dari induk yang berkualitas, Selain itu, Apabila bibit durian mati saat pengiriman, kami siap mengganti dan mengirim ulang bibit durian jika kesalahan ada pada kami pelanggan cukup mengirim foto kondisi bibit yang mati dengan syarat dan ketentuan berlaku. - Jenis Durian Lengkap
Tempat ini juga menyediakan berbagai jenis bibit durian dengan berbagai jenis durian unggulan, Sehingga anda tidak akan kesulitan dalam mencari bibit yang anda butuhkan di tempat kami. - Harga Murah
Tempat kami memberikan penawaran harga bibit durian yang sangat menarik yang tidak ada ditempat lain. Dengan harga yang terjangkau, Anda tentu akan semakin mudah dan berhemat namun tetap bisa investasi masa depan. - Paking Bagus dan Rapi
Untuk pengiriman bibit durian, kami menggunakan paking kayu sehingga aman dan tidak akan terjadi kontak lansung antara bibit dan benda keras saat pengiriman sehingga memungkinkan bibit sampai tujuan dengan kondisi baik dan siap tanam.
Bibit yang kami jual adalah bibit durian pilihan dan berkualitas unggul. Anda tidak perlu khawatir terkait keaslian tanaman durian sebagai induknya. Bibit durian kami mampu memberikan potensi keuntungan besar bagi Anda. Jadi gak perlu bingung-bingung mencari bibit durian berkualitas dan terpercaya. Tunggu Apalagi?. Ambil Bibit Durian Unggul Sekarang Juga!.
Kami melayani pemesanan bibit durian secara eceran maupun grosir. Kami juga melayani pengiriman bibit alpukat unggul ke seluruh kota di Indonesia mulai Ternate, Manokwari, Jayapura,Makasar, Kendari, Majene, Ambon, Gorontalo, Palu, Manado, Palangkaraya, Pontianak, Banjarmasin, Kupang, Mataram, Samarinda, Denpasar, Bandung, Serang, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Jakarta, Pangkal Pinang, Bengkulu,Bandar Lampung, Pekanbaru, Tanjung Pinang, Jambi, Palembang, Padang, Medan, Banda Aceh dan lain lain.
Video Terkait Bibit Durian Terbaik
Tags: bibit durian, budidaya durian, cara tanam durian, harga bibit durian, harga bibit durian bawor, harga bibit durian D24, harga bibit durian matahari, harga bibit durian merah, Harga bibit Durian Montong, harga bibit durian musangking, Harga Bibit Durian Pelangi, Jual bibit Durian Bawor, jual bibit durian D24, Jual Bibit durian duri hitam, jual bibit durian Menoreh Kuning, Jual Bibit Durian merah, Jual bibit Durian Montong, Jual bibit Durian musangking, Jual bibit Durian Pelangi, manfaat buah durian, perawatan durian, tanaman buah dalam pot
Bibit Durian Terbaik Cepat Berbuah
Dilihat | 633 kali |
Diskusi | Belum ada komentar |
Bibit Durian Matahari – Bibit Buah Durian Super Dari Banten Dengan Tampilan Warna Daging Cantik, Daging Tebal, Nyaris Tanpa Biji dan Cocok Untuk Budidaya Bibit Durian Matahari – Durian Matahari adalah Jenis Durian lokal dengan kualitas internasional. Durian Matahari terkenal akan mempunyai daging buah berwarna kuning tua terang mirip seperti Matahari. Bahkan jenis Durian Matahari… selengkapnya
Rp 85.000 Rp 125.0006 Cara Perawatan Durian Agar Tumbuh Subur, Cepat Berbuah dan Mampu Berbuah Lebat Perawatan Durian – Dalam menanam pohon durian, kita selalu berharap, pohon yang kita tanam tumbuh optimal dan mampu berbuah lebat. Namun demikian, kondisi sebaliknya kerap terjadi, yakni pohon durian hanya mampu berbuah sedikit dan mempunyai kualitas yang rendah rendah. Perawatan pohon durian menjadi… selengkapnya
*Harga Hubungi CSBibit Durian Montong – Bibit Tanaman Durian Unggul Dengan Ukuran Jumbo, Daging Super Tebal, Rasa Manis legit, Cepat Berbuah dan Produktivitas Tinggi Bibit Durian Montong – Durian Montong merupakan salah satu jenis durian sudah sangat populer di Indonesia. Durian Montong terkenal akan ukuran buahnya yang jumbo hingga mencapai 8 kg perbuah. Buah Durian Montong punya… selengkapnya
Rp 85.000 Rp 125.000Bibit Durian Namlung – Bibit Buah Durian Unggul dari Bangka Belitung Dengan Citarasa Manis Legit Dengan Rasa Pahit Yang Kuat Bibit Durian Namlung – Durian namlung merupakan salah satu dari tiga jenis durian terbaik dari Bangka Belitung. Durian namlung dikenal akan citarasanya yang khas yang tidak didapatkan pada jenis durian lainnya. Selain itu, Durian namlung… selengkapnya
Rp 85.000 Rp 125.0003 Cara Pemangkasan Durian Untuk Meningkatkan Kualitas Tanaman dan Tingkat Produksi Lebih Optimal Pemangkasan Durian – Dalam membudidayakan tanaman durian agar mampu menghasilkan buah yang berkualitas unggul, tentunya kita harus memahami terlebih dahulu apa saja yang harus dilakukan dalam bertanam durian dan bagaimana cara memelihara tanaman buah durian dengan baik dan benar. Di antara tahapan-tahapan… selengkapnya
*Harga Hubungi CSBibit Durian Merah – Bibit Buah Durian Langka Dari Banyuwangi Dengan Tampilan Buah Merah Merona, Daging Tebal, Rasa Manis dan Mempunyai Kadar Alkohol Rendah Bibit Durian Merah – Durian Merah merupakan Durian lokal asal Banyuwangi. Durian ini sebenarnya masih tergolong Durian yang langka. Sesuai namanya, daging buahnya berwarna merah. Dagingnya tebal dengan biji yang tipis… selengkapnya
Rp 85.000 Rp 95.0006 Kunci Budidaya Durian Agar Cepat Berbuah dan Mampu Berbuah Terus-Menerus Kunci Budidaya Durian – Memiliki pohon durian yang tumbuh subur dan mampu berbuah dengan lebat tentunya menjadi impian dan dambaan setiap petani. Namun faktanya tidak semua tanaman durian yang kita tanam mampu tumbuh dengan baik, hampir selalu ada hambatan, mulai dari kekurangan nutrisi hingga serangan… selengkapnya
*Harga Hubungi CS5 Kelebihan Durian Musang King yang Terkenal Punya Citarasa Juara dan Nilai Jual Tinggi Kelebihan Durian Musang king – Durian musang king merupakan salah satu jenis durian yang sudah tidak asing lagi bagi pecinta buah durian. Durian musang king merupakan, salah satu jenis durian yang terkenal di Malaysia. Kelebihan durian musang king yang paling menonjol… selengkapnya
*Harga Hubungi CSBibit Durian Super Tembaga – Bibit Buah Durian Unggul dari Bangka Dengan Warna Daging Kuning Orange, Rasa manis, Sedikit Pahit yang Khas, dan Cepat Berbuah Serta Cocok Budidaya Skala Bisnis Bibit Durian Super Tembaga – Durian super tembaga adalah salah satu jenis durian premium dari bangka belitung. Durian super tembaga dikenal dengan tampilan buahnya yang… selengkapnya
Rp 85.000 Rp 125.000Durian Kaki 3 – Inovasi Untuk Membuat Durian Lebih Cepat Berbuah Walaupun Pohon Masih Pendek Durian Kaki 3 – Durian kaki 3 merupakan pengembangan dari perbanyakan bibit secara vegetatif. Tujuannya adalah menciptakan pohon durian yang mampu menghasilkan buah berkualitas. Karena dengan adanya sistem kaki tiga pada tanaman durian penyerapan unsur hara atau suplai makanan akan… selengkapnya
*Harga Hubungi CS
Belum ada komentar, buka diskusi dengan komentar Anda.